Berikut Ini Beberapa Part yang Harus di Service Saat Akan Berkendara Jauh
Dipublikasi pada:
30-05-2022
Bagikan:

Kendaraan terdiri dari berbagai macam part yang kompleks dan ada beberapa part yang harus di service saat akan berkendara jauh. Oleh sebab itu, jika Anda berencana mudik atau melakukan perjalanan jauh dalam waktu dekat, persiapkan performa mesin mobil dengan baik. Tujuannya agar mobil tidak mengalami masalah di tengah perjalanan. Jika mobil mengalami masalah tentu saja perjalanan Anda akan terhambat dan perjalanan terasa melelahkan tidak menyenangkan. Lalu apa saja sih part yang harus di service saat akan berkendara jauh? Yuk simak informasinya di bawah ini!
Periksa Oli dan Cairan Mesin
Part yang harus di service saat akan berkendara jauh pertama adalah oli dan cairan mesin. Jika Anda sering melakukan service secara berkala, penggantian oli mesin ini bisa dilakukan bersama dengan service tersebut. Anda juga bisa mengecek filter oli dan pengecekan cairan pendingin.
Jika jadwal servis berjalan masih lama tidak ada salahnya melakukan pemeriksaan sendiri untuk hal yang mudah. Caranya silahkan buka kap mesin, lakukan pemeriksaan kualitas dan volume oli mesin. Pastikan jumlah oli cukup dan kualitas oli itu masih baik. Tidak hanya itu saja, Anda juga harus memastikan jumlah pendingin di reservoir cukup.
Anda perlu mengecek cairan washer dalam kondisi penuh atau tidak. Periksa juga kekencangan tali kipas dan terminal baterai. Ini merupakan pemeriksaan dasar yang perlu Anda lakukan untuk memastikan kondisi mobil dalam keadaan baik.
Perhatikan Kipas Pendingin atau AC
Part yang harus di service saat akan berkendara jauh adalah periksa kondisi kipas pendingin atau AC. Jika belt dalam kondisi yang retak, Anda harus segera menggantinya. Cek juga tegangan tension belt, agar putaran kipas menjadi lebih optimal. Untuk tahu apakah kipas pendingin mesin mobil berjalan normal Anda bisa memperhatikan jarum pointer yang menunjukkan temperature. Jika garisnya melebihi tengah itu artinya mesin cukup panas tapi tetap dalam kondisi aman. Jika lebih dari setengah sebaiknya berhenti kemudian tunggu sampai mesin mobil dingin. Setelah itu Anda bisa memeriksa kondisi air pendingin dan kipas.
Baterai
Penting bagi Anda untuk memeriksa baut kutub aki dan bersihkan kutub aki dari kotoran yang menempel. Anda juga bisa memperhatikan level air aki. Jika kurang Anda bisa menambahkan dengan air aki murni. Namun yang harus diingat hindari mengisi air aki dengan air zuur supaya kualitas aki mobil Anda tetap terjaga.
Saringan Udara
Bagian part ini juga harus Anda perhatikan jika ingin berkendara jauh. Pemakaian air filter ini patokannya adalah 10 ribu km. Jika Anda sudah menempuh jarak tempuh lebih dari 10 ribu km ada baiknya segera menggantinya.
Ban
Part yang tidak boleh Anda lewatkan selanjutnya adalah ban. Anda harus mengecek kondisi secara fisik dan tekanan ban kendaraan Anda. Tekanan yang normal sekitar 30 sampai 34 psi.
Lampu
Lampu merupakan part vital yang harus dalam kondisi prima saat akan digunakan untuk berkendara jauh. Pastikan semua lampu berfungsi dan menyala dengan normal. Jika ada lampu yang mati sebaiknya Anda segera menggantinya. Jangan sampai jarak pandang Anda terganggu hanya karena lampu yang bermasalah atau menyala kurang terang.
Timing Belt
Part ini juga harus Anda perhatikan dengan baik. Penggantian timing belt patokannya adalah indikator jarak tempuh di kilometer speedometer. Jika timing belt sudah digunakan lebih dari 50 ribu km, Anda harus segera menggantinya dengan baru meski secara kasat mata Anda tidak menemui ada kerusakan di timing belt itu.
Wiper
Wiper merupakan bagian vital mobil Anda, terlebih di saat cuaca yang tidak pasti seperti saat ini, pastikan wiper Anda berfungsi dengan maksimal. Bila Anda merasa ragu bagaimana cara pemeriksaan yang benar, Anda bisa memeriksakannya ke bengkel atau jasa terpercaya yang bisa melakukan pemeriksaan mobil Anda dengan baik.
Tips Berkendara Jauh
Tidak hanya tahu part yang harus di service saat akan berkendara jauh saja, namun Anda juga harus tahu apa saja tips berkendara jauh yang harus Anda lakukan. Jangan sampai kendaraan Anda sudah prima tapi perjalanan Anda kurang terencana.
Jika Anda ingin berkendara jauh, pastikan tubuh Anda fit dan tidak sedang sakit seperti flu, demam atau batuk. Anda juga tidak boleh kurang istirahat dan jika mengantuk jangan memaksakan diri Anda terus berjalan dan berkendara, Anda harus beristirahat di rest area. Selanjutnya buat rencana matang, perhatikan dokumen yang diperlukan dan isi bahan bakar penuh agar mobil tidak macet di jalan.
Ingin mudik dan berkendara jauh tanpa ribet? Anda bisa menggunakan jasa MPM Rent, perusahaan rental yang satu ini melayani layanan transportasi menyeluruh, tidak hanya rental untuk kebutuhan pribadi saja namun Anda juga bisa rental untuk niaga, bisnis atau perusahaan Anda. Selain itu, MPM Rent juga memberikan layanan lainnya yang tidak kalah menarik seperti layanan pengemudi, layanan kebersihan, keamanan dan layanan pendukung lainnya. Semoga informasi part yang harus di service saat akan berkendara jauh ini bermanfaat untuk Anda dan jangan lupa hubungi MPM Rent untuk konsultasi dan mendapatkan info lebih lanjut!
Berita Seputar MPMRent