MPMRent Raih Sertifikasi ISO 22301:2019 Sistem Manajemen Keberlangsungan Bisnis (BCMS)
Dipublikasi pada:
07-11-2024
Bagikan:
Pada Bulan Agustus 2024, PT. Mitra Pinasthika Mustika Rent (MPMRent) perusahan penyewaan kendaraan berhasil menambah pencapaian dengan meraih sertifikasi ISO 22301:2019 Business Continuity Management System (Sistem Manajemen Keberlangsungan Bisnis) yang diaudit oleh Badan Sertifikasi TUV SUD Indonesia.
Sertifikasi ini tidak hanya meningkatkan kredibilitas perusahaan di mata para pemangku kepentingan, tetapi juga mencerminkan komitmen kuat terhadap manajemen keberlangsungan bisnis yang efektif.
ISO 22301 adalah standar internasional yang menetapkan persyaratan untuk sistem manajemen keberlangsungan bisnis atau business continuity management System (BCMS). ISO 22301 membantu organisasi merencanakan, menetapkan, dan memelihara prosedur yang diperlukan untuk memastikan kelangsungan operasional mereka dalam menghadapi gangguan yang tak terduga. Standar ini sangat penting untuk memastikan bahwa organisasi tetap dapat beroperasi dan melayani pelanggan, bahkan dalam situasi darurat atau krisis.
Berita Seputar MPMRent